Sabtu, 05 Mei 2012

Leeteuk di 'Bawah Pengaruh' Mantra Lagu IU



Kapanlagi.com - Seolah seperti mantra, lagu yang bagus memang memiliki kekuatan untuk membuat seseorang kecanduan. Leader dari Super Junior, Leeteuk tampaknya sedang menyukai lagu terbaru dari IU yang berjudul Peach. Hal ini terungkap dari tweetnya, Jumat (04/05).

"Matahari bersinar ketika aku membolak-balikkan tubuhku karena tidak bisa tidur. Tiba-tiba aku mendengar satu lagu yang cukup indah dari luar dan berpikir, 'Lagu apa ini?' Aku cukup lama mencari di berbagai situs music... Itu ternyata lagu terbaru IU. Peach ... satu lagu yang fresh," tulisnya, Jumat (04/05) pagi.

Lagu Peach sendiri dirilis oleh IU pada tanggal (04/05) sebagai persiapan untuk merilis single A 20 Years-Old's Spring. Begitu dirilis Peach segera menempati puncak berbagai chart music, menunjukkan kualitas IU sebagai bintang yang diperhitungkan.

Lagu tersebut bercerita tentang seseorang yang jatuh cinta dan bertanya-tanya bagaimana dirinya harus menjelaskan hal itu. Lagu akustik ini terdengar lembut dan begitu cocok untuk mengekspresikan perasaan di musim semi yang indah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Beri Komentar Anda !